Postingan

Menampilkan postingan dari Mei 23, 2023

Berprasangka Baik Pada Tuhan

Gambar
Diantara amalan hati yang paling utama dan transformatif adalah husnudzhan billah ; selalu berprasangka baik pada Allah. Tapi ini sulit bagi orang yang masih terluka. Sangat sulit. Ketika seseorang memiliki luka emosional, ada anggapan bahwa itu hanya perlu ditahan atau dilupakan seiring berjalannya waktu. Sayangnya, waktu justru membuat luka yang tidak diobati menjadi semakin buruk. Luka yang belum sembuh akan mempengaruhi aspek lain, termasuk dalam merespon sesuatu yang datang dari luar.  Orang yang menderita luka emosional sering diberitahu bahwa ada ketidakseimbangan yang terjadi di otak mereka. Sehingga mereka cenderung merespon segala sesuatu dengan hal negatif. Misalnya, ada orang datang bersikap ramah, malah dianggap mencurigakan. Ada orang datang ingin membantu, malah merasa tidak dihargai. Atau ada orang berbuat baik pada kita, tapi kita terus berpikiran negatif terhadapnya. Jangankan orang yang terluka, kita sebagai manusia sebenarnya sudah dirancang memiliki kecenderung...